Skip to main content

Posts

Menahan Mulas di Dalam Kelas

Tiba-tiba kepikiran nulis hal memalukan yang pernah terjadi di hidupku. Yah, bagi kalian, siapa pun yang gak sengaja membaca tulisan ini, di mana pun kalian berada, silakan tertawa sepuasnya, meski nanti yang kutulis belum tentu lucu. Dan setelah puas tertawa, kudoakan semoga kalian terhibur. Apa sih hal memalukan itu? Gak kuat nahan BAB di dalam kelas. Gimana ceritanya bisa begini, mulanya pas sehari sebelum kejadian. Waktu itu aku masih SMP. Ibu beli sekaleng biskuit Nissin rasa kepala, eh, kelapa. Tahu, 'kan? Yang kalengnya warna item , terus biskuitnya berbentuk persegi panjang gepeng? Nih, kukasih gambarnya biar gak susah jelasin .

Review Buku: "Ketabuan di Tengah Penjunjungan Tata Krama"

        Judul buku: Nyai Gowok     Penulis: Budi Sardjono     Kategori: Novel dewasa     Penerbit : Diva Press     ISBN : 978-602-255-601-5     Terbit : Mei 2014     Tebal : 332 halaman         Bagus Sasongko, pemuda belasan tahun, yang ketika itu sudah mulai memasuki masa akil baligh , sedang gundah gulana sebab kejadian yang akhir-akhir ini ia alami. Irawan (kakak kandungnya) beserta Kang Bogang (tukang rawat kuda di rumah ayahnya), belakangan menggodanya tentang keharusan seorang bocah yang beranjak dewasa untuk belajar mengenal seks dan seluk beluk tubuh wanita dewasa.

Review Buku: "Warna-Warni Kisah Perkotaan"

    Judul buku: Netizen     Penulis: WN Rahman, dkk     Kategori: Kumpulan Cerpen Sastra     Penerbit : UNSA Press     ISBN : 978-602-711-763-1     Terbit : Desember 2014     Tebal : vi+104 halaman         Tema urbanitas menjanjikan sesuatu yang segar untuk dinikmati dalam karya sastra. Tentu saja, karena selain urbanitas dapat mengungkap berbagai sisi kemanusiaan, juga membongkar realita kehidupan sehari-hari, yang biarpun terus dijalani, kita seperti tak jenuh menjadi bagiannya. Karena memang kitalah pembangun urbanitas itu. Karena memang kitalah "manusia kota" itu.

Review Buku: "Menertawakan Mitos dan Kehidupan"

    Judul buku: Bumi Kuntilanak     Penulis: Denny Herdy & Sandza     Kategori: Kumcer     Penerbit : UNSA Press     ISBN : 978-602-711-760-0     Terbit : Agustus 2014     Tebal : 127 halaman         "Bumi Kuntilanak", sebuah judul yang aneh untuk kumpulan cerpen. Ya, aneh sekaligus membuat penasaran. Bak teror yang datang di malam hari dan tak bisa lepas dari alam bawah sadar. Barangkali agak mengada-ada ketika tahu judul itu semata gabungan antara dua judul cerpen yang "kebetulan" berada di buku ini: "Bumi" dan "Kuntilanak", yang masing-masingnya ditulis tiap penulis. Tapi, selepas membaca buku ini, pikiran itu bisa dipastikan hilang.

Review Buku: "Terjawabnya Lima Pertanyaan Hidup"

    Judul buku: Rindu     Penulis: Tere Liye     Kategori: Novel     Penerbit : Republika     ISBN : 978-602-899-790-4     Terbit : Oktober 2014     Tebal : 544 halaman     Harga: Rp. 69.000,-         Pertama tahu judul buku terbaru Tere Liye ini, kukira "Rindu" akan melulu bicara soal cinta ala anak muda. Lembar demi lembar kuresapi. Pembaca akan dibawa ke era sebelum Indonesia merdeka, tepatnya tahun 1938, ke dalam sebuah kapal besar yang memuat ribuan manusia dalam sebuah perjalanan.